Latihan Soal - kelas 5 (Fungsi Rangka Manusia)
A. Pilihlah jawaban yang benar.
1. Berikut ini bagian rangka yang tidak termasuk pada pembagian rangka manusia secara garis besar adalah ...
a. Tulang-tulang rangka kepala
b. Tulang-tulang rangka badan
c. Tulang-tulang rangka bahu
d. Tulang-tulang rangka anggota gerak
2. Tulang rangka yang berfungsi melindungi jantung dan paru-paru adalah ....
a. Tulang tengkorak
b. Tulang rusuk dan dada
c. Tulang panggul
d. Tulang tungkai
3. Tulang leher terdiri atas ....
a. 7 ruas c. 5 ruas
b. 8 ruas d. 6 ruas
4. Tulang yang termasuk dalam tulang-tulang anggota gerak adalah ....
a. Tulang punggung
b. Tulang rusuk
c. Tulang sanggurdi
d. Tulang pengumpil
5. Berikut ini yang bukan merupakan fungsi utama tulang adalah ....
a. Memberikan bentuk pada tulang
b. Tempat menempelnya otot-otot
c. Melindungi bagian-bagian tubuh yang lunak
d. Menjaga tubuh agar tetap tegak
6. Tulang yang termasuk dalam anggota tulang tungkai adalah ....
a. Tulang kering
b. Tulang pengumpil
c. Tulang tengkorak
d. Tulang rusuk
7. Tulang yang termasuk dalam anggota tulang pipih adalah ....
a. Tibia
b. Fibula
c. Tulang tengkorak
d. Tulang punggung
8. Skoliosis adalah kelainan tulang karena ....
a. Tulang belakang bengkok ke depan
b. Tulang belakang bengkok ke belakang
c. Tulang belakang bengkok ke samping
d. Tulang belakang lurus dan kaku
9. Menurutmu, manakah anggota tubuh yang tidak tergolong alat indera?
a. Mulut c. Kulit
b. Lidah d. Mata
10. Bagian telinga yang berfungsi menangkap dan mengumpulkan suara adalah ....
a. Daun telinga
b. Gendang telinga
c. Tulang-tulang telinga
d. Rumah siput
11. Hal yang tidak boleh dilakukan agar indra pendengaran kita tidak terganggu adalah ....
a. Membersihkannya setiap minggu
b. Mendengar suara-suara yang keras
c. Membersihkannya dengan bahan yang lembut
d. Tidak terlalu dalam pada saat membersihkan telinga
12. Bagian hidung yang berfungsi sebagai penyaring adalah ....
a. Lubang hidung
b. Rambut-rambut hidung
c. Syaraf pendeteksi bau
d. Lapisan pembau
13. Kulit berfungsi sebagai ....
a. Indra penglihat
b. Indra pendengar
c. Indra perasa
d. Indra peraba
B. Isilah titik-titik pada soal berikut dengan jawaban yang tepat.
1. Secara garis besar, rangka manusia dibagi menjadi 3, yaitu ...
2. Tulang yang dapat melindungi otak adalah tulang ....
3. Tulang yang bersambungan dengan tulang dada dan tulang punggung adalah ....
4. Tulang-tulang anggota gerak berfungsi untuk ....
5. Rongga pada tulang punggung berisi ... yang terhubung langsung ke otak dan seluruh tubuh.
6. Sumsum merah yang terdapat dalam tulang pendek berfungsi untuk ....
7. Alat indra manusia terdiri atas ....
8. Bagian-bagian mata yang tampak dari luar adalah ....
9. Bagian telinga yang menangkap gelombang suara dan memberikan getaran pada tulang-tulang telinga adalah ....
10. Alat indra yang berfungsi sebagai indra perasa adalah ....
C. Jawablah soal-soal berikut dengan singkat dan jelas.
1. Tuliskan pembagian rangka manusia secara garis besar dan sebutkan pula tulang-tulang yang termasuk dalam setiap kelompok pembagian rangka tersebut !
2. Jelaskan fungsi rangka manusia ?
3. Tuliskan pembagian tulang berdasarkan bentuknya dan jelaskan fungsi utamanya !
4. Tuliskan alat-alat indra pada manusia dan jelaskan masing-masing fungsinya !
5. Bagaimanakah cara merawat tulang agar tetap kuat dan berfungsi dengan baik?
Latihan Soal Kelas 8 - Norma Sosial
I. Pilihlah salah satu jawaban yang menurut kalian paling tepat.
1. Perbedaan antara Adat dan Hukum Adat terletak pada ...
a. sumbernya
b. isinya
c. sanksinya
d. daerah berlakunya
2. Ada empat macam norma, kecuali ...
a. agama
b. kesopanan
c. kesusilaan
d. kepercayaan
3. Marlinda berusaha untuk hormat pada orang yang lebih tua.
Perilaku Marlinda merupakan pelaksanaan dari norma ...
a. agama
b. kesopanan
c. kesusilaan
d. hukum
4. Dalam kehidupan bernegara, norma yang dianggap paling tegas adalah norma ...
a. agama
b. kesopanan
c. kesusilaan
d. hukum
5. Tujuan pokok dari hukum, adalah ...
a. keseimbangan
b. keselarasan
c. kepastian
d. ketertiban
6. Hukum yang sedang berlaku pada suatu negara dan waktu tertentu, adalah ...
a. Ius Constituendum
b. Ius Soli
c. Ius Sanguinus
d. Ius Constitutum
7. Salah satu sumber hukum diantaranya adalah ...
a. jurisprudence
b. undang – undang
c. dekrit
d. coup d’etat
8. Hukum yang dicita – citakan oleh bangsa Indonesia adalah ...
a. hukum nasional
b. sistem hukum nasional
c. sub sistem hukum nasional
d. sub hukum nasional
9. Menyebrang jalan melalui zebra cross, sebaiknya dilakukan karena ...
a. ingin dipuji
b. takut
c. sesuai dengan aturan yang berlaku
d. terpaksa
10. Penduduk adalah seseorang yang ...
a. tinggal di suatu tempat
b. tinggal di suatu tempat tertentu
c. tinggal di suatu daerah
d. tinggal di suatu daerah tertentu
II. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan singkat dan tepat !
1. Tuliskan 2 (dua) contoh yang terdapat dalam setiap norma !
2. Tuliskan perbedaan antara norma hukum dan norma bukan hukum!
3. Tuliskan 3 ciri-ciri hukum !
4. Tuliskan salah satu kasus hukum yang pernah kalian baca di media cetak (surat kabar, jurnal, majalah, dll) atau kalian liat di media elektronik (TV, Internet, dll) !
5. Tuliskan masing-masing satu contoh hak dan kewajiban kalian di rumah, disekolah, masyarakat dan negara !
Latihan Soal Kelas 11 - Membaca Instensif
I. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!
1. Menciptakan pemerintahan yang baik dan bersih (good and clean goverment) harus dilandasi akhlak yang baik para aparaturnya. Salah satu indikator pemerintahan yang baik adalah mampu memberi pelayanan masyarakat yang memuaskan. “Untuk itu pembinaan umat sudah menjadi kebutuhan, sehingga dalam menjalankan roda pemerintahan terjalin kerja sama yang harmonis antara pemerintah dan rakyatnya,” papar sekretaris daerah H.M. Harry Mulya Zein pada peringatan Maulid Nabi Muhammas saw 1427 H, sekaligus tasyakuran atas keberhasilan kota Tengerang sebagai juara umum MTQ V Banten 2006, Jumat (12/5) di Masjid Raya Al Azhom.
Gagasan utama paragraf deduktif di atas adalah ...
a. indikator pemerintahan yang baik
b. mampu memberi pelayanan pada masyarakat
c. menciptakan pemerintahan yang baik dan benar
d. dilandasi akhlak yang baik para aparatur
e. pembinaan umat merupakan kebutuhan
2. Kalimat penjelas dari paragraf deduktif di atas (soal 1) adalah ...
a. Menciptakan pemerintahan yang baik dan bersih.
b. Indikator pemerintahan yang baik dan bersih.
c. Memberi pelayanan yang baik pada masyarakat.
d. Dalam menjalankan roda pemerintahan terjalin kerja sama yang harmonis.
e. Papar sekretaris daerah, H.M. Harry Mulya Zein.
3. Presenter Deswinta Maharani (25) yang selama ini dikenal sebagai pembaca acara di layar kaca, rupanya juga tertarik mencoba potensinya dalam dunia komedi. Belakangan sosoknya muncul dalam acara drama komedi stasiun televisi Trans, judulnya Ngelenong Nyok.
Merasa cocok bermain dalam drama komedi, Deswinta mengaku tak ragu lagi ketika ditawari turut bermain dalam acara baru yang sama berlatar belakang budaya betawi. Acara terbaru di mana dia ikut main adalah Komedi Betawi, juga di Trans. “Bermain dalam drama komedi itu ternyata berat. Butuh stamina dan konsentrasi agar bisa saling lempar dan menangkap guyonan yang dilontarkan lawan main,” kata Humas Persatuan Artis dan Seniman Komedi Indonesia Pusat.
Rangkuman informasi kutipan di atas adalah ...
a. Presenter Deswinta Maharani, yang dikenal sebagai pembawa acara, tertarik juga mencoba potensinya di dunia komedi.
b. Acara terbaru di mana dia ikut main adalah Komedi Betawi di Trans.
c. Merasa cocok bermain dalam drama komedi, Deswinta mengaku tak ragu lagi.
d. Bermain drama komedi itu ternyata berat.
e. Belakangan sosoknya muncul dalam acara drama komedi.
4. Ide pokok paragraf terakhir kutipan di atas (soal 3) adalah ...
a. Bermain dalam drama komedi itu ternyata berat.
b. Belakangan sosoknya muncul dalam acara drama komedi.
c. Butuh stamina dan konsentrasi untuk bermain drama.
d. Perkataan Humas Persatuan Artis dan Seniman Komedi Indonesia Pusat.
e. Saling lempar dan menangkap guyonan yang dilontarkan lawan main.
5. Sehubungan penetapan lokasi perkemahan yang disepakati pada rapat minggu lalu, dengan ini kami beritahukan adanya perubahan karena ternyata lokasi yang ditetapkan tidak sesuai untuk lokasi perkemahan. Untuk itu informasi selanjutnya akan secepatnya kami beritahukan.
Isi berita yang terkandung dalam surat di atas adalah ...
a. lokasi perkemahan telah disepakati bersama
b. informasi tentang lokasi perkemahan
c. penetapan lokasi perkemahan
d. perubahan lokasi perkemahan
e. lokasi perkemahan tidak memenuhi syarat
6 Kalimat-kalimat di bawah ini yang merupakan kalimat naskah berita adalah ...
a. Usia produktif penduduk Indonesia tidak mampu menjadi tenaga kerja siap pakai.
b. Kebebasan yang berlebihan bagi pengemudi mobil di jalan tol tidak jarang menimbulkan malapetaka.
c. Seekor kancil mandi di pinggir sungai. Tiba-tiba seekor buaya menggigit kakinya.
d. Kepala bagian kepegawaian PT Indofarma mengirim sebuah memo per tanggal 5 Januari 2003.
e. Dilihat dari karir tinjunya Mike Tyson rasanya tidak diragukan lagi.
7. Kenaikan harga BBM, tarif dasar listrik, dan telepon telah memicu protes dari masyarakat. Hal ini akan membuat masyarakat makin menderita terutama masyarakat kelas bawah yang untuk makan sehari-hari saja sudah sangat sulit. Banyak nelayan yang sudah tidak bisa melaut lagi karena harga bahan bakar yang dirasakan sangat mahal dan tidak terbeli. Industri juga banyak yang gulung tikar karena ongkos produksi yang semakin tinggi. Dengan kenaikan tersebut harga kebutuhan pokok sehari-hari juga ikut merambat naik. Daya beli masyarakat semakin sulit.
Tanggapan yang sesuai untuk pernyataan di atas adalah ...
a. Saya tidak peduli dengan keadaan tersebut.
b. Sebaiknya pemerintah mengkaji ulang kebijakan tersebut.
c. Harga kebutuhan pokok memang pantas naik karena BBM, tarif dasar listrik, dan telepon juga naik.
d. Hendaknya orang yang kaya bisa membantu orang yang miskin.
e. Masyarakat harus mengerti kebijakan pemerintah tersebut.
8. Sebuah pasawat milik Kuba dengan 90 penumpang jatuh terbakar hari Sabtu ketika baru saja lepas landas dan jatuh menimpa anak-anak yang tengah bermain di sebuah lapangan sepak bola. Dilaporkan sekurang-kurangnya 76 orang tewas dalam kecelakaan itu.
Pesawat naas itu tampaknya berhasil menghindari sebuah jalan ramai di suatu kawasan pemukiman ketika akan jatuh.
Para saksi menuturkan, pesawat Tupelov – 154 buatan Rusia itu milik Cubana de Aviacion itu, menghantam atap sebuah bengkel mobil yang terletak persis di ujung landasan pacu sebelum jatuh ke sebuah lapangan sepak bola. Hidung dan bagian depan pesawat tersebut pecah berantakan.
Berita di atas belum lengkap karena belum semua pertanyaan terjawab, yaitu pertanyaan dengan ...
a. apa
b. siapa
c. kapan
d. di mana
e. mengapa
9. “Fenomena teater tanpa aktor itu memang ada. Wajar jika fenonema teater tanpa aktor dikaitkan dengan tingkat pendidikan para pekerja teater kita. Sekitar 80% pekerja teater kita tingkat pendidikannya masih rendah. Mereka tidak mendapatkan pendidikan teater yang baik,” kata Asrul Sani. Akibat dari keadaan itu, menurut Asrul, pementasan teater Indonesia tidak dapat bertumpu pada kemam-puan-kemampuan akting para pemainnya. Karena itu, pertunjukan teater Indonesia umum-nya berkonsep pada teater sutradara. Namun kata Asrul, pemakaian konsep ini bisa berarti menggampangkan masalah.
Tanggapan yang tepat dari penggalan berita surat kabar di atas adalah ... .
a. kemampuan teater Indonesia didukung aktor yang mahal
b. fenomena teater Indonesia didukung aktor yang mahal
c. sutradara mengetahui segala hal tentang pertunjukan teater
d. pertunjukan teater Indonesia bertumpu pada teater sutradara
e. tingkat pendidikan para aktor menunjang profesinya
10. Kata-kata berikut yang tidak baku adalah ... .
a. utang
b. alangan
c. andal
d. himbau
e. isap
11. Kata baku terdapat dalam kalimat ...
a. Ia mengikuti aerobik setiap pagi.
b. Bajunya terbuat dari sutra.
c. Kamu mau menanggung risiko?
d. Kami harus berpikir beberapa hari.
e. Kapan kamu akan membuat kwesioner?
12. Kata yang penulisannya baku adalah ... .
a. kuatir, risih, faham
b. nahkoda, bhayangkara, eksyen
c. fesyen, aksi, fariasi
d. akta, akhir, terampil
e. khazanah, autodidak, himbau
II. Kerjakan soal-soal berikut dengan tepat!
1. Seorang pengelola Blitz Megaplex yang tak mau disebutkan namanya mengatakan, bos rumah produksi Multivision Plus, Raam Punjabi, yang membuat film Kuntilanak, serta artis Nia Zulkarnaen, selaku produser film Denias Senandung di Atas Awan, telah mengirim surat keberatan kepada pihaknya. Menurut mereka patokan harga Rp 15.000,00 sebagai tiket nonton film Indonesia sangat merugikan para produser dan bioskop lainnya.
Tulislah gagasan pokok paragraf di atas!
2. Tulislah 2 paragraf induktif dengan tema Hiburan! Jelaskan mana kalimat topik dan mana kalimat penjelasnya!
3. Tulislah sebuah paragraf deduktif minimal 10 kalimat, dengan kalimat topik: “Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dewasa ini berlangsung sangat cepat”! Jelaskan mana kalimat topik dan mana kalimat penjelasnya!
4. Menurut kita bagaimanakah cara membaca berita yang baik? Jelaskan!
5. Tuliskan 10 kata tidak baku yang sering kita dengar, kemudian ubahlah menjadi kata baku!
Soal Latihan Kelas 10 - Struktur Sel Mahkluk Hidup
A. Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c, d, atau e untuk jawaban yang tepat!
1. Untuk memecahkan masalah hama kutu loncat yang menyerang tanaman lamtoro gung, langkah pertama yang harus dilakukan adalah ....
a. melakukan eksprimen
b. mengemukakan teori
c. mengadakan observasi untuk mengumpulkan informasi
d. menyusun hipotesis
e. merumuskan masalah
2. Di antara gejala-gejala berikut yang termasuk gejala biologi adalah ....
a. timbulnya wabah penyakit
b. peledakan jumlah penduduk
c. bencana kelaparan
d. serangan hama wereng
e. kerusakan lingkungan
3. Imperata cylindrica (alang-alang) merupakan jenis gulma yang banyak merugikan petani. Namun, hasil penelitian menunjukkan umbi akar alang-alang dapat digunakan sebagai bahan baku obat-obatan. Orang yang melakukan penelitian tersebut merupakan ahli dalam bidang ....
a. gulmasida
b. zoologi
c. farmakologi
d. botani
e. taksonomi
4. Dalam pengamatan bunga kembang sepatu (Hibiscus rosasinensis) dilakukan pengukuran diameter dan panjang mahkota yang dibuat pada lokasi berbeda, di setiap lokasi diambil sampel lima tanaman yang sama. Dari pengamatan tersebut yang dikatakan sebagai variabel bebas adalah ....
a. diameter mahkota bunga
b. panjang mahkota
c. lokasi yang berbeda
d. setiap lokasi lima tanaman
e. bunga kembang sepatu (Hibiscus rosa-sinensis)
5. Tingkatan organisasi kehidupan yang paling rendah dan merupakan ciri suatu makhluk hidup ditunjukkan oleh ....
a. sel – organ - jaringan
b. molekul - sel – jaringan
c. sel – jaringan – organ
d. individu – populasi – komunitas
e. sel – organ – sistem jaringan
6. Hal-hal berikut dapat digunakan sebagai dasar klasifikasi buatan antara lain ....
a. persamaan/perbedaan ciri yang ada
b. tempat hidupnya
c. morfologi
d. cara perkembangbiakannya
e. tingkah lakunya
7. Berikut ini yang bukan termasuk manfaat mempelajari klasifikasi ....
a. untuk menyederhanakan objek
b. menunjukkan hubungan kekerabatan makhluk hidup
c. menunjukkan gambaran evolusinya
d. menunjukkan ciri-ciri makhluk hidup
e. memanfaatkan makhluk hidup yang berguna bagi manusia
8. Sistem klasifikasi yang telah mulai menggolongkan Archaebacteria dan Eubacteria menjadi kingdom yang berbeda merupakan sistem klasifikasi ....
a. dua dunia
b. tiga dunia
c. enam dunia
d. tujuh dunia
e. delapan dunia
9. Sistem pengelompokan yang paling mudah dan semua orang dapat melakukannya adalah ....
a. sistem filogenik
b. sistem alami
c. sistem dua dunia
d. sistem tiga dunia
e. sistem artifisial
10. Berikut ini macam makhluk hidup ....
(1) Manihot utilissima
(2) Hibiscus rosa-sinensis
(3) Solanum tuberosum
(4) Manihot tuberosum
(5) Oryza sativa
Di antara makhluk hidup tersebut, yang paling dekat hubungan kekerabatannya antara ....
a. (1) dan (2)
b. (1) dan (4)
c. (3) dan (4)
d. (3) dan (5)
e. (2) dan (4)
B. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan benar!
1. Jelaskan persiapan yang harus dilakukan seorang peneliti!
2. Jelaskan suatu hipotesis dikatakan sebagai hipotesis nol!
3. Mengapa biologi disebut sebagi pure science?
4. Jelaskan tahapan dalam metode ilmiah!
5. Jelaskan bagaimana C. Laveran menemukan penyakit malaria!
6. Sebutkan tujuan dilakukan klasifikasi!
7. Sebutkan dasar-dasar yang digunakan dalam klasifikasi makhluk hidup!
8. Jelaskan langkah-langkah yang ditempuh dalam teknik klasifikasi makhluk hidup!
9. Atas dasar apa pengelompokan makhluk hidup dibedakan menjadi dua dunia?
10. Sebutkan nama lima orang ilmuwan yang berjasa dalam klasifikasi makhluk hidup!
Latihan Soal Kelas 10 - Operasi Dasar Komputer
A. Soal Pilihan Ganda
Pilihlah jawaban yang benar.
1. Perangkat lunak yang berfungsi menjembatani manusia dan komputer dalam hal instruksi atau perintah disebut . . . .
a. terminal
b. sistem operasi
c. software aplikasi
d. antivirus
e. periferal
2. Central Processing Unit atau CPU menerima arus listrik melalui sebuah komponen yang disebut . . . .
a. processor
b. floppy
c. power supply
d. DVD ROM
e. port serial
3. Port yang dapat menghubungkan CPU dengan mouse disebut . . . .
a. port VGA
b. power supply
c. floppy
d. port PS/2
e. port Firewire
4. Perangkat komputer memerlukan sebuah perangkat lunak (program) untuk mengatur konektifitas antar perangkat keras yang ada dalam komputer. Perangkat lunak semacam itu disebut . . . .
a. terminal
b. sistem operasi
c. low level language
d. high level language
e. hibernate
5. Mengaktifkan ulang komputer yang awalnya sudah aktif disebut . . . .
a. shutdown
b. command line interface
c. restart
d. cold booting
e. Linux
6. Aplikasi yang berfungsi menjalankan perintah command line disebut . . . .
a. OpenOffice.org Writer
b. Terminal
c. Home Folder
d. Desktop
e. Port
7. Mengunci desktop aktif atau tampilan layar komputer yang sedang aktif agar orang lain yang tidak berhak tidak dapat masuk ke sistem disebut . . . .
a. lock screen
b. sleep
c. logout
d. shutdown
e. switch user
8. Perangkat lunak yang dapat kita gunakan untuk menangkap objek yang terdapat pada layar monitor adalah . . . .
a. Home Folder
b. RJ45
c. Take Screenswarm
d. Replace
e. Paste
9. Perangkat lunak yang berfungsi merawat sistem komputer disebut . . . .
a. utility
b. high level language
c. port serial
d. port parallel
e. defrag
10. Manakah di bawah ini yang termasuk perangkat lunak sistem operasi ?
a. Linux
b. Terminal
c. Port
d. USB
e. RJ45
B. Soal Teori
Jawablah pertanyaan berikut ini.
1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan komponen komputer dan sebutkan contohnya.
2. Port USB merupakan port universal yang dapat menghubungkan berbagai perangkat. Sebutkan minimal 5 perangkat yang dapat dihubungkan melalui port USB.
3. Terangkan prosedur mengaktifkan komputer yang benar.
4. Sebutkan tahapan-tahapan untuk merangkai peralatan komputer.
5. Jelaskan langkah-langkah mematikan komputer yang benar.
C. Soal Penugasan (Praktik)
Kerjakan soal praktik berikut ini.
1. Perhatikan bagian belakang CPU yang Anda gunakan. Catatlah semua port yang ada dan jelaskan fungsinya.
2. Praktikan proses-proses berikut dengan prosedur yang benar:
a. cold booting
b. warm booting
c. shutdown
3. Praktikan penggunaan perangkat lunak aplikasi dengan langkah-langkah sebagai berikut.
a. Bukalah text editor
b. Tulislah beberapa baris kalimat
c. Simpan dengan nama file latihan1
d. Keuarlah dari text editor dengan perintah exit
e. Aktifkan kembali text editor, kemudian buka kembali file latihan1 yang tadi kita simpan.
.
Sepeda (Roda 3)
Sepeda adalah alat transportasi yang digunakan untuk berpergian sambil berolahraga. Sepeda juga bermanfaat untuk malatih otot kaki supaya tidak keram akibat kurang olahraga. Saat ini bersepeda banyak diminati oleh orang - orang, dari mulai anak - anak maupun orang tua. Setiap weekend pasti ada acara Car Free Day untuk mengurangi polusi udara.
Di Gresik banyak sekali orang bersepeda setiap hari untuk bekerja maupun belajar, karena mereka sudah sadar akan lingkungan sekitarnya yang harus dijaga kelestariannya. Di Gresik juga banyak event Fun Bike untuk menghimbau warga Gresik untuk bersepeda demi menjaga lingkungan dan menjaga kesehatan masing - masing.
Tetapi sekarang banyak yang tidak bisa bersepeda karena alasan takut jatuh, oleh sebab itu sebagai pemula kita bisa memakai sepeda roda tiga untuk antisipasi agar tidak jatuh. Kita bisa belajar sepeda dengan tenang dan aman, kita juga tidak kalah dengan sepeda roda dua kalau bersepeda, karena manfaatnya juga sama. Dengan demikan kita bisa bersepeda kan. Hehehe...
Untuk order Sepeda Roda 3 Klik Disini
IPA - Uji Kompetensi 1 (Tentang Pengukuran)
A. Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar, dengan memberikan tanda silang (x) pada huruf a, b, c atau d!
1. Pengukuran merupakan kegiatan membandingkan suatu besaran yang diukur dengan alat ukur yang digunakan sebagai ….
a. besaran turunan
b. satuan
c. besaran pokok
d. besaran skalar
2. Panjang meja 1 meter. Satuan besaran yang digunakan pada pernyataan tersebut adalah ….
a. panjang
b. meja
c. meter
d. 1 meter
3. Sesuatu yang dapat diukur dan dapat dinyatakan dengan angka disebut ….
a. satuan
b. besaran
c. pengukuran
d. nilai
4. Pembanding dalam suatu pengukuran disebut ….
a. satuan
b. besaran
c. pengukuran
d. nilai
5. Satuan yang digunakan untuk melakukan pengukuran dengan hasil yang tidak sama untuk orang yang berlainan disebut ….
a. satuan baku
b. satuan internasional
c. satuan tidak baku
d. besaran pokok
6. Besaran yang satuannya telah didefinisikan terlebih dahulu disebut ….
a. besaran turunan
b. besaran vektor
c. besaran skalar
d. besaran pokok
7. Besaran yang dapat diukur dan memiliki satuan disebut ….
a. besaran fisika
b. besaran pokok
c. besaran turunan
d. besaran vector
8. Besaran turunan adalah ….
a. besaran yang satuannya telah didefinisikan terlebih dahulu
b. besaran yang satuannya diperoleh dari besaran fisika
c. besaran yang satuannya diperoleh dari besaran pokok
d. besaran yang tidak dapat diukur
9. Berikut ini yang termasuk besaran pokok, yaitu ….
a. panjang, volume, dan massa
b. massa, kecepatan, dan waktu
c. panjang, massa, dan waktu
d. suhu, panjang, dan berat
10. Berikut merupakan satuan besaran volume, yaitu ….
a. m2
b. ms-1
c. kgms-2
d. m3
11. 1 meter = … cm
a. 10
b. 100
c. 1.000
d. 10.000
12. Massa adalah ….
a. besarnya gaya tarik bumi terhadap benda tersebut
b. kuantitas yang terkandung dalam suatu benda
c. mempunyai nilai sama dengan berat
d. mendekati massa 1 liter air murni pada suhu 40C
13. Alat ukur panjang yang memiliki tingkat ketelitian 0,01 mm adalah ….
a. mistar
b. jangka sorong
c. rol meter
d. mikrometer sekrup
14. Alat ukur panjang yang digunakan untuk mengukur garis tengah bagian luar tabung adalah ….
a. mistar
b. jangka sorong
c. rol meter
d. mikrometer sekrup
15. Alat yang digunakan untuk mengukur massa suatu benda adalah ….
a. jangka sorong
b. neraca
c. mikrometer sekrup
d. neraca pegas
16. Alat ukur waktu yang biasa dipakai adalah ….
a. jam pasir
b. jam atau stopwatch
c. jam matahari
d. jam mainan
17. Alat yang digunakan untuk mengukur suhu ….
a. barometer
b. termometer
c. alkhohol
d. air raksa
18. Raksa digunakan untuk mengisi termometer, karena ….
a. titik didihnya teratur
b. pemuaiannya teratur
c. titik bekunya tinggi
d. pemuaiannya tidak teratur
19. Titik tetap bawah termometer Celcius ditetapkan dengan cara mencelupkan tabungnya ke dalam ….
a. larutan garam
b. es yang sedang melebur
c. campuran es dan garam
d. air yang sedang mendidih
20. Suhu suatu benda 1000C sama dengan ….
a. 2120F
b. 2730F
c. 3000F
d. 3730F
21. Pada termometer Fahrenheit dan Celcius menunjukkan angka yang sama pada suhu ….
a. 400C
b. – 400C
c. 350C
d. – 350C
22. Pengukuran langsung untuk menentukan kecepatan sepeda motor yang sedang melaju digunakan ….
a. rol meter untuk mengukur jarak tempuh
b. stopwatch untuk mengukur waktu tempuh
c. spidometer
d. avometer
23. Pengukuran volume suatu benda yang bentuknya teratur digunakan ….
a. gelas ukur
b. gelas berpancuran
c. rumus
d. sebuah gelas ukur dan gelas berpancuran
24. Sebuah balok memiliki panjang 10 cm, lebar 5 cm dan tinggi 0,5 cm. Volume balok tersebut sebesar ….
a. 250 cm3
b. 25 cm3
c. 20 cm3
d. 2,5 cm3
25. Pengukuran volume benda yang bentuknya tidak teratur dapat digunakan ….
a. rumus
b. gelas ukur
c. neraca
d. neraca pegas
B. Isilah titik–titik di bawah ini!
1. Pembanding dalam suatu pengukuran disebut ….
2. Satuan yang digunakan untuk melakukan pengukuran dengan hasil yang sama untuk semua orang disebut ….
3. Meter, kilogram, sekon disebut satuan ….
4. Satu meter standar sama dengan jarak yang ditempuh oleh cahaya dalam ruang hampa pada selang waktu ….
5. Satu sekon standar adalah waktu yang diperlukan oleh atom … untuk bergetar sebanyak ….
6. Jangka sorong memiliki nonius, yaitu skala yang mempunyai panjang ….
7. Termometer dibuat berdasarkan prinsip ….
8. Titik tetap bawah dan titik tetap atas celcius adalah … dan ….
9. Air raksa digunakan sebagai pengisi termometer, karena ….
10. Ukuran derajaf panas suatu benda disebut ….
11. Alat yang digunakan untuk mengukur derajat panas suatu benda adalah….
12. Bagian penting yang terdapat pada jangka sorong adalah … dan ….
13. Jenis neraca yang biasa dipakai adalah neraca … dan neraca ….
14. Pengukuran besaran turunan dapat dilakukan dengan dua cara, yaitu secara … dan ….
15. Volume benda yang bentuknya tidak teratur dapat diukur dengan menggunakan … dan ….
C. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan singkat dan tepat!
1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan pengukuran!
2. Sebutkan yang termasuk besaran pokok! (3 saja)!
3. Sebutkan yang termasuk besaran turunan! (3 saja)!
4. Sebutkan tiga syarat yang harus dimiliki oleh sebuah satuan!
5. Jelaskan apa yang dimaksud satu kilogram standar!
6. Sebutkan alat ukur panjang!
7. Sebutkan alat ukur massa!
8. Sebutkan alat ukur waktu!
9. Sebutkan macam–macam zat yang digunakan dalam termometer!
10. Sebutkan beberapa termometer berdasarkan penggunaannya!
11. Sebutkan dua macam keuntungan dan kerugian air raksa sebagai pengisi termometer!
12. Ubah suhu berikut ini ke dalam derajat reamur!
a. 800C
b. 600C
13. Sebutkan dasar pengambilan titik tetap atas 1000C pada termometer Celcius!
14. Sebuah balok memiliki panjang 20 cm, lebar 5 cm dan lebar 0,5 cm. Berapa volume balok tersebut?
15. Sebuah benda berbentuk kubus, dengan panjang sisi–sisinya 10 cm. Berapa volume benda tersebut?
Latihan Soal Kelas 6 SD - Tentang Proses Perumusan Pancasila
a. 1 Maret 1945
b. 2 Maret 1945
c. 3 Maret 1945
d. 4 Maret 1945
2. Ketua BPUPKI adalah ....
a. Ir. Sukarno
b. Drs. Moh. Hatta
c. Dr. Rajiman Wedyodiningrat
d. Mr. Moh. Yamin
3. Ir. Sukarno mengemukakan gagasannya tentang dasar negara pada tanggal ....
a. 4 Juni 1945
b. 3 Juni 1945
c. 2 Juni 1945
d. 1 Juni 1945
4. Ketua Panitia Sembilan adalah ....
a. Ahmad Subarjo
b. Ir. Sukarno
c. Drs. Moh. Hatta
d. Mr. Moh. Yamin
5. Setelah BPUPKI dibubarkan kemudian dibentuk ....
a. TNI
b. KNIP
c. PPKI
d. KNIP
6. K. H. Agus Salim lahir di kota ....
a. Yogyakarta
b. Bukit tinggi
c. Padang
d. Medan
7. Makam Ir. Sukarno terdapat di Provinsi ....
a. DKI Jakarta
b. Jawa Timur
c. Banten
d. Jawa Barat
8. Berikut adalah tokoh-tokoh Putera, kecuali ....
a. Ki Hajar Dewantara
b. Ir. Sukarno
c. K.H. Mas Mansur
d. H. Agus Salim
9. Berikut ini anggota Panitia Sembilan dalam BPUPKI, kecuali ....
a. Ahmad Subarjo
b. Sutan Syahrir
c. Mr. Moh. Yamin
d. K.H. A. Wachid Hasyim
10. Tanggal 1 Juli diperingati sebagai ....
a. hari Lahir Istilah Pancasila
b. hari Kepolisian RI
c. hari Infantri
d. hari Lahir Piagam Jakarta
B. Isilah dengan jawaban yang benar!
1. Sidang BPUPKI kedua dilaksanakan pada tanggal ….
2. Piagam Jakarta dirumuskan oleh ….
3. Rumusan Pancasila yang resmi seperti sekarang ini tercantum dalam ….
4. Ketua PPKI adalah ….
5. Musyawarah untuk mencapai ….
C. Jawablah dengan benar!
1. Sebutkan proses perumusan Pancasila!
2. Siapa saja yang menjadi anggota Panitia Sembilan? Sebutkan tugas Panitia Sembilan!
3. Sebutkan saja nilai kebersamaan dalam proses perumusan Pancasila!
4. Mengapa kita harus mengutamakan kepentingan bangsa dan negara, dari pada kepentingan pribadi atau golongan?
5. Mengapa kita harus mengamalkan Pancasila?
Gerakan Anggota Tata Surya
Anggota tata surya dalam mengitari matahari mempunyai 2 gerakan yaitu :
- Rotasi => Gerakan anggota tata surya dalam mengitari porosnya / sumbunya.
- Revolusi => Gerakan benda angkasa yang mengitari matahari.
- Hukum Kepler 1
- Hukum Kepler 2 (Petak)
- Hukum Kepler 3
(Wp)2 : Periode planet mengelilingi matahari.
(Jp3) : Jarak rata - rata sebuah planet ke matahari.
Hubungan yang dipakai untuk menghitung jarak rata - rata suatu planet ke matahari dan waktu peredarannya, dengan memperbandingkanya terhadap bumi yang W dan P'nya yang telah diketahui.
Sosialisasi
- Keluarga
- Teman Sepermainan / Kelompok Sebaya
- Media Sekolah
- Media Massa
Bentuk - bentuk Sosialisasi
- Sosialisasi Primer
- Sosialisasi Sekunder
Tipe Sosialisasi
- Formal
- Informal
Pola Sosialisasi
- Sosialisasi Represif
- Sosialisasi Partisipatoris
Sinar - Sinar Radioaktif
Pada tahun 1903, Ernest Rutherford mengemukakan bahwa radiasi yang dipancarkan zat radioaktif dapat dibedakan atas dua jenis berdasarkan muatannya. Radiasi yang bermuatan positif dinamai sinar alfa, dan yang bermuatan negatif diberi nama sinar beta. Selanjutnya Paul U.Viillard menemukan jenis sinar yang ketiga yang tidak bermuatan dan diberi nama sinar gamma.
A. Sinar Alfa
Sinar alfa merupakan radiasi partikel yang bermuatan positif. Partikel sinar alfa sama dengan inti helium -4, bermuatan +2e dan bermassa 4 sma. Partikel alfa adalah partikel terberat yang dihasilkan oleh zat radioaktif. Sinar alfa dipancarkan dari inti dengan kecepatan sekitar 1/10 kecepatan cahaya. Karena memiliki massa yang besar, daya tembus sinar alfa paling lemah diantara diantara sinar-sinar radioaktif. Diudara hanya dapat menembus beberapa cm saja dan tidak dapat menembus kulit. Sinar alfa dapat dihentikan oleh selembar kertas biasa. Sinar alfa segera kehilangan energinya ketika bertabrakan dengan molekul media yang dilaluinya.
B. Sinar Beta
Sinar beta merupakan radiasi partikel bermuatan negatif. Sinar beta merupakan berkas elektron yang berasal dari inti atom. Partikel beta yang bemuatan -1e dan bermassa 1/836 sma. Karena sangat kecil, partikel beta dianggap tidak bermassa sehingga dinyatakan dengan notasi 0-1e. Energi sinar beta sangat bervariasi, mempunyai daya tembus lebih besar dari sinar alfa tetapi daya pengionnya lebih lemah. Sinar beta paling energetik dapat menempuh sampai 300 cm dalam udara kering dan dapat menembus kulit.
C. Sinar Gamma
Sinar gamma adalah radiasi elektromagnetek berenergi tinggi, tidak bermuatan dan tidak bermassa. Sinar γ dinyatakan dengan notasi 00γ. Sinar gamma mempunyai daya tembus. Selain sinar alfa, beta, gamma, zat radioaktif buatan juga ada yang memancarkan sinar X dan sinar Positron. Sinar X adalah radiasi sinar elektromagnetik.
Soal AKIDAH AKHLAK KELAS 2 SD ULANGAN TENGAH SEMESTER GASAL + Jawabannya
a.dikufuri b.disyukuri c.dipikirkan
2. Makanan dan minuman yang kalian nikmati adalah rezeki dari…
a.Allah b.Malaikat c.Rosul
3. Tidak mensyukuri nikmat Allah disebut…
a.kufur nikmat b.musyrik c.munafik
4 .Kelebihan manusia dibanding dengan makhluk yang lain terletak pada…
a.perasaan b.bentuk c.akal
5. Farida jatuh dari sepeda
Faizah menolongnya, Farida seharusnya mengucapkan…
a.selamat b.terimakasih c.maaf
6. AS-SYAKUR berarti…
a.yang maha pemberi rezeki
b.yang maha kaya
c.yang maha mensyukuri
7. Makhluk gaib ada yang beriman dan ada yang kafir.Makhluk tersebut adalah…
a.jin b.setan c.iblis
8. Ketika kita salat menghadap ke…
a.barat b.kiblat c.Madinah
9. Salat yang harus dikerjakan disebut salat…
a.fardu b,malam c.sunah
10.Salat yang jumlah rakaatnya ada empat adalah…
a. asar, magrib, isya b. subuh, asar, zuhur c. zuhur, asar, isya
- b. disyukuri
- a. Allah
- a. kufur nikmat
- c. akal
- b. terimakasih
- c. yang maha mensyukuri
- a. jin
- b. kiblat
- a. fardu
- c. zuhur, asar, isya
II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang benar!
1. Kalimat yang baik disebut kalimat…
2. Cara mensyukuri nikmat Allah dengan mengucap…
3. AL-HAMID artinya…
4. Allah member rezeki kepada semua makhluk-Nya karena Allah bersifat…
5. Orang yang tidak pernah berdoa kepada Allah termasuk orang yang …
6. Salat Asar sebanyak… rakaat
7. Salat fardu hukumnya…
8. Orang yang meninggalkan salat disebut orang…
9. Terbit fajar sampai terbit matahari adalah waktu salat…
10. Salat diawali dengan…
Jawaban:
- Kalimat yang baik disebut kalimat fasih.
- Cara mensyukuri nikmat Allah dengan mengucap Alhamdulillah.
- AL-HAMID artinya Yang Maha Terpuji.
- Allah member rezeki kepada semua makhluk-Nya karena Allah bersifat Ar-Razzaq (Maha Pemberi Rezeki).
- Orang yang tidak pernah berdoa kepada Allah termasuk orang yang sombong.
- Salat Asar sebanyak 4 rakaat.
- Salat fardu hukumnya wajib.
- Orang yang meninggalkan salat disebut orang yang durhaka.
- Terbit fajar sampai terbit matahari adalah waktu salat subuh.
- Salat diawali dengan takbiratul ihram.
III. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar!
1 Jelaskan arti dari kalimat thoyibah!
2. Apa arti dari bacaan Alhamdulillahirobbil’alamiin!
3. Tuliskan 4 Asmaul Husna yang kamu ketahui!
4. Tuliskan 5 salat fardu!
5. Apa yang dimaksud dengan salat!
- Kalimat thoyibah memiliki arti kalimat yang baik, benar, dan sopan yang tidak mengandung unsur keburukan, kebohongan, atau kerusakan.
- Bacaan Alhamdulillahirobbil’alamiin artinya adalah "Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam". Bacaan ini merupakan bacaan pembuka dalam shalat dan seringkali diucapkan ketika seseorang merasa bersyukur atau meraih sebuah kesuksesan.
- 4 Asmaul Husna yang saya ketahui adalah: Al-Rahman (Yang Maha Pengasih), Al-Rahim (Yang Maha Penyayang), Al-Malik (Yang Maha Merajai), dan Al-Quddus (Yang Maha Suci).
- 5 salat fardu dalam Islam adalah: Shalat Subuh, Shalat Dhuhur, Shalat Asar, Shalat Maghrib, dan Shalat Isya.
- Salat adalah ibadah dalam agama Islam yang dilakukan sebagai bentuk ketaatan kepada Allah SWT. Diawali dengan takbiratul ikhram, diakhiri dengan salam. Salat melibatkan gerakan-gerakan fisik dan bacaan-bacaan doa tertentu yang dilakukan oleh seorang muslim dalam waktu yang telah ditentukan. Salat juga dianggap sebagai sarana untuk membentuk hubungan yang lebih dekat dengan Allah, menumbuhkan keimanan, dan meningkatkan kualitas hidup seorang muslim.
Ukhuwah Islamiyah
Berikut ini merupakan intisari beberapa ayat suci yang menggambarkan pembagian jenis-jenis ukhuwah:
• Sungguh bahwa Allah telah menempatkan manusia secara keseluruhan sebagai Bani Adam dalam kedudukan yang mulia, walaqad karramna bani Adam (QS 17:70).
• Manusia diciptakan Allah SWT dengan identitas yang berbeda-beda agar mereka saling mengenal dan saling memberi manfaat antara yang satu dengan yang lain (QS 49:13).
Dari ayat-ayat tersebut dapat disimpulkan bahwa Al-Qur’an dan hadist sekurang-kurangnya memperkenalkan empat macam ukhuwah, yakni:
• Ukhuwah ‘ubudiyyah, ialah persaudaraan yang timbul dalam lingkup sesama makhluk yang tunduk kepada Allah.
• Ukhuwah diniyyah, yakni persaudaraan karena seiman atau seagama.
Keempatnya dilandasi prinsip ukhuwah Islamiyah. Sebagaimana yang telah diuraikan sebelumnya, hal ini memiliki makna persaudaraan yang dijalin secara Islami (berdasarkan syariat Islam).
Di dalam Al-Qur’an, terdapat penjelasan atau petunjuk mengenai pelaksanaan ukhuwah sebagaimana mestinya, sehingga bentuk aksi yang negatif dapat terhindari. Berikut adalah beberapa poin pedoman ukhuwah yang disebutkan dalam kitab suci tersebut:
1. Tetaplah berkompetisi secara sehat dalam melakukan kebajikan, meski berbeda agama, ideologi, maupun status (QS 5:48). Janganlah berpikir untuk menjadikan manusia tersatukan dalam keseragaman, dengan memaksa orang lain untuk berpendirian seperti kita misalnya, karena Allah menciptakan perbedaan itu sebagai rahmat, untuk menguji siapa di antara umatNya yang memberikan kontribusi terbesar dalam kebaikan.
2. Amanah atau tanggung jawab sebagai khalifah Alah di bumi harus senantiasa dipelihara, mengingat manusia memiliki keharusan menegakkan kebenaran dan keadilan (QS 38:26) serta menjaga keseimbangan lingkungan alam (QS 30:41).
Kasus Kemunduran Ukhuwah Islamiyah