Pematrian
3) Proses terjadinya ikatan patri
a). Bidang patrian harus bersifat logam murni (mengkilap). Di
atas bidang patrian yang mengkilap, patri merambat dengan
baik (gambar 5a). Setiap lokasi terkecil yang tidak bersih pada
bidang patrian, seperti cat warna, karat, gemuk, kotoran,
keringat tangan dan lapisan oksid akan tampak akibatnya
pada penggelembungan patri yang cair dan menghalangi
ikatan dengan bahan dasar (gambar 5b). Lapisan oksid yang
terbentuk oleh zat asam udara, segera setelah pengilapan
bidang patrian, dapat dihancurkan dengan bahan kimia
(bahan pelumer) atau dengan alat pembantu mekanis atau
pembentukannya dicegah dengan melakukan penyoldenan di
bawah gas pelindung.
Gambar Perambatan Patri
b). Bahan pelumer dan kekuatan sambungan patri. Bahan
pelumer disalurkan sebelum dan selama proses Pematrian. Ia
melarutkan selaput oksid yang selalu ada pada permukaan
bahan dasar dan patri secara kimiawi, mengubahnya menjadi
terak cair dan mencegah pembentukan oksid baru selama
Pematrian.
Perhatikan: Bahan pelumer jangan terlalu dihemati Jumlah
yang sadikit akan cepat jenuh oleh lapisan terak dan oksid
yang telah larut dan tidak berfungsi lagi. Bahan palumer
hanya bekerja pada sebuah bidang yang benar-benar
mengkilap; namun ia tidak dapat menyingkirkan kotoran,
karat, jejak gilingan dan gemuk. Oleh karena itu bidang
Pematrian harus dibuat mengkilap sebelumnya dan Pematrian
dilakukan secepat mungkin, karena akan selalu muncul
lap/san terak baru yang harus dilarutkan pula. Bahan pelumer
mendesak udara dari celah Pematrian keluar dan menggiring
wider yang mengalir (tanpa pembentukan pori-pori) ke dalam
bidang yang secara kimia telah bersih. Ia mengurangi pula
tegangan permukaan patri calm, sehingga mudah merambat.
Beberapa jenis bahan pelumer: Menurut bentuknya
terdapat bahan pelumer cair, butiran, pasta, dan berbentuk
gas. Yang disebut terakhir dihisap oleh pembakar patri dan
sebuah wadah. Bahan pelumer dapat juga dicampur dengan
patri atau terbungkus di dalam patri yang berbentuk pipa
sehingga tidak diperlukan lagi penyaluran bahan pelumer pada
Pematrian. Pula waktu Pematrian dapat dipersingkat. Pada
Pematrian di bawah gas pelindung atau di dalam ruang
hampa, biasanya tidak diperlukan bahan pelumer. Menurut
susunan kimianya, tersedia banyak macam bahan pelumer
yang cocok untuk bahan dasar atau metode Pematrian. Bahan
pelumer ini harus dipilih sesuai dengan standar atau petunjuk
dan pabrik (lihat bab: Pematrian halus, Pematrian keras).
Selengkapnya : PROSEDUR PENGELASAN, PEMATRIAN, PEMOTONGAN DENGAN PANAS DAN PEMANASAN