[iklan]

Ngaji SABAR DAN KESELAMATAN

*Ngaji Dino Iki* # 552

*SABAR DAN KESELAMATAN*

Assalamu'alaikum w.w.

*"Patience is a pillar of Faith."*
_(“Kesabaran adalah pilar iman.”)_

Segala sesuatu membutuhkan proses. *Kesabaran adalah _kunci agar sikap kita tidak keluar dari keyakinan kepada Allah swt dan akhlakul karimah_*.

Ibnul Qayyim rahimahullah mengatakan:
_“Kedudukan *sabar dalam iman laksana kepala bagi seluruh tubuh*. Apabila kepala sudah terpotong maka tidak ada lagi kehidupan di dalam tubuh.”_ 

*Syaikh As-Sa’di* menyebutkan:
_*"Sebab-sebab* untuk *menggapai* berbagai *cita-cita yang tinggi*, dan sebab terbesar untuk bisa meraih itu semua adalah *iman dan amal shalih*. Di samping itu, ada sebab-sebab lain yang merupakan bagian dari kedua perkara ini. Di antaranya adalah *kesabaran*._

Lebih dari itu semua, Allah swt memberikan kabar gembira bagi setiap mukmin, dengan firman firman-Nya:

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اسْتَعِينُوا بِالصَّبْرِ وَالصَّلَاةِ إِنَّ اللَّهَ مَعَ الصَّابِرِينَ
O you who have believed, seek help through _*patience*_ and prayer. *_Indeed, Allah is with the patient._*
_Hai orang-orang yang beriman, mintalah pertolongan (kepada Allah) dengan *sabar* dan (mengerjakan) shalat, *sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar* (QS. al Baqarah: 153)_

*Sabar* adalah _sebab untuk *bisa mendapatkan berbagai kebaikan* dan *menolak berbagai keburukan.*_

Salah satu keutamaan dari kesabaran, digambarkan dalam ayat:
سَلٰمٌ عَلَيْكُمْ بِمَا صَبَرْتُمْ فَنِعْمَ عُقْبَى الدَّارِ ۗ 
*_"Peace be upon you for what you patiently endured_.* And excellent is the final home."
_*"(sambil mengucapkan), Selamat sejahtera atasmu karena kesabaranmu.*_ Maka alangkah nikmatnya tempat kesudahan itu." (QS. Ar-Ra'd: 24)

Semoga bermanfaat
Wassalamualaikum w.w.
Dari sahabatmu

Dr. Imam Syaukani, MA
Ketua umum KMM Surabaya

0 komentar


. . .
 
© 2011 - | Buku PR, TUGAS, dan Catatan Sekolah | www.suwur.com | pagar | omaSae | AirSumber | Bengkel Omasae, | Tenda Suwur | Versi MOBILE