[iklan]

Permainan Rangku Alu dari Nusa Tenggara Timur

Permainan Rangku Alu berasal dari Nusa Tenggara Timur. Dalam masyarakat Manggarai, Rangku Alu dilakukan untuk merayakan hasil panen perkebunan dan pertanian.


Cara bermain Rangku Alu
Alat yang digunakan:
4 buah bambu dengan panjang 2 meter.

Cara bermain:
- Pemain terdiri atas 2 kelompok, yaitu kelompok yang bermain dan kelompok yang menjaga.

- Kelompok yang menjaga menggerakgerak kan bambu (empat orang berjongkok membentuk bidang persegi dan memegang dua bambu) sambil menyanyi.

- Kelompok pemain yang mendapat giliran bermain akan melompat di sela-sela bambu. Mereka harus menghindari jepitan bambu. Pelompat akan masuk dalam bidang persegi dan melompat-lompat sesuai irama buka-tutup bambu.

Nilai-nilai permainan:
Melatih konsentrasi, keberanian, disiplin, ketangkasan, kelincahan, dan ketepatan gerak.

Ketika bermain, bambu yang kamu gerakkan menghasilkan irama yang berpola. Kamu dapat membuat permainan tersebut lebih menarik lagi dengan menyanyi bersamasama mengikuti pola irama suara bambu.
0 komentar


. . .
 
© 2011 - | Buku PR, TUGAS, dan Catatan Sekolah | www.suwur.com | pagar | omaSae | AirSumber | Bengkel Omasae, | Tenda Suwur | Versi MOBILE