[iklan]

Laporan Praktikum Wawancara II (Promosi Kerja)


A. Identitas

Nama : ...
Jenis kelamin : ...
Tempat/tanggal lahir : ....
Alamat : ....
Pendidikan terakhir : .
Posisi/jabatan : ...
Tanggal wawancara : ...

B. Observasi 
Ciri-ciri fisik
Berjilbab, penampilan rapi, badan kecil, kurus, kulit putih
Gerak-gerik klien
Pelamar datang dengan muka yang nampak santai (tidak tegang di suasana wawancara), sesekali duduk menyandar, dan menyampaikan pesan sambil tertawa dan bercanda.

C. Transkrip wawancara
a. Aspek intelegensi
T : Apakah pendidikan terakhir, yang pernah anda tempuh ?
J : saya dulu lulusan SMK, dibidang tata busana
T : apakah anda pernah memperoleh prestasi-prestasi tertentu di sekolah dulunya ?
J: saya tidak pernah mendapatkan prestasi tertentu disekolah,hanya nilai akademis saya cukup baik
T: jabatan mbak di perusahaan ini sekarang apa?
J: Saya sekarang bekerja sebagai supervisor (pabrik plastik)
T : Apakah anda pernah mendapatkan kursus atau pelatihan-pelatihan tertentu?
J : iya,saya pernah mengikuti training atau semacam pelatihan sebelum bekerja di perusahaan ini.

b. Aspek sikap kerja
T: mbak tadi kan lulusan dari SMK dibidang tata busana, wah berlawanan jauh dengan jabatan anda ketika bekerja diperusahaan ini sekarang ya!,lalu mengapa mbak memutuskan bekerja disini?
J: ya karena saya diterimanya diperusahaan ini,waktu itu setelah lulus target saya adalah mendapatkan pekerjaan,untuk membantu ibu saya, saya mencari-cari dan saya diterima disini.
T : sudah berapa lama anda bekerja disini?
J :  Saya sudah bekerja disini selama 9 tahun
T: kegiatan apa saja yang anda lakukan selama bekerja?
J: kegiatan saya adalah mengawasi karyawan-karyawan yang sedang bekerja, saya berkeliling mengontrol karyawan dan hasil pekerjaannya. Jika ada yang harus digantikan karena tidak masuk maka saya harus mencarikan penggantinya, terkadang juga ikut membantu para pekerja dan mengurus barang yang reject atau rusak.
T : apa yang anda lakukan jika ada bawahan anda yang kurang cekatan dalam bekerja?
J: ya itu kan sudah menjadi tugasnya, kesadaran diri sendiri lah, mau gak mau harus diselesaikan kalau tidak ya saya akan cerewet terhadap karyawan tersebut atau saya yang dimarahi oleh atasan saya.
T: apa anda menyukai pekerjaan anda?
J: tentu saja karena saya sudah menjalaninya maka saya harus mnyukai dan menikmati pekerjaan saya.
T: jabatan atau posisi yang bagaimana yang anda inginkan?
J: kalau saya lebih suka menjadi kepala bagian karena pekerjaannya enak,tidak terlalu banyak mengatur karyawan, bekerja didalam ruangan pribadi yang nyaman dan tidak berat
T: apa anda yakin?
J: iya memang begitu yang saya tahu
T: bagaimana jika anggapan anda salah ternyata pekerjaan tersebut tidak seenak yang anda bayangkan?
J: ya diterima saja, dinikmati
T: apa anda siap jika dihadapkan dilingkungan yang baru?
J: saya harus siap karena saya menikmati pekerjaan saya, maka saya harus bisa beradaptasi
T: apa yang anda lakukan untuk meningkatkan produksi kerja karyawan?
J: saya harus lebih tegas

c. Aspek kepribadian
T: apakah yang bisa anda nilai dari diri anda sendiri mengenai kelebihan dan kekurangan anda?
J: kalau saya menilai, sebenarnya saya kurang tegas lagi terhadap bawahan saya, saya orangnya suka becanda dan banyak berbicara.
T: anda suka bergaul?
J: iya, saya suka sekali dengan berteman, bagi saya mempunyai banyak teman itu menyenangkan.
T: apa yang disukai dan tidak disukai dari teman-teman anda terhadap anda?
J: kalau teman saya bilang mareka tidak suka jika saya mulai cerewet terhadap mereka, tapi karena saya orangnya suka becanda maka mereka menyukai itu.
T: bagaimana anda menghadapi teman atau bawahan anda yang tidak suka dengan anda?
J: dibawa santai saja,yang namanya berhadapan dengan orang banyak tidak menutup kemungkinan terjadi konflik. Saya baikin saja orang-orang yang tidak suka dengan saya.
T: apakah anda pernah mengalami konflik dengan atasan anda?
J: iya pernah, jika saya lalai dalam pekerjaan, atau melakukan kesalahan,namun bukan hal yang terlalu serius,sehingga masih bisa diatasi dan saya tidak sampai diberi surat peringatan.
T: apa anda pernah mendapat apresiasi lebih dari atasan anda?
J: belum pernah
T: mana yang anda sukai bekerja secara kelompok atau individual?
J: saya lebih suka bekerja secara individual karena tidak repot  akan adanya perbedaan pendapat. Sehingga saya bisa menentukan sendiri apa yang saya inginkan atau yang akan saya lakukan dalam bekerja.


RATING SCALE

KRITERIA
Kurang sekali Kurang Cukup Baik Baik sekali

ASPEK
1. Penampilan 
2. Intelegensi 
3. Pendidikan
a. formal  
b. pelatihan, kursus  
4. pengalaman kerja
a. bidang yang sama
b. penguasaan teknis  
5. kecakapan kerja
a. pengetahuan
b. penguasaan alat
c. ketrampilan  
6. kematangan emosi
7. kemampuan komunikasi
8. sikap  
9. kestabilan emosi
10. hubungan sosial
a. atasan
b. sejawat
c. bawahan
11. prestasi  
12. motivasi
13. kepemimpinan  
14. minat kerja  


C. Kesimpulan
Dari keseluruhan proses wawancara dapat disimpulkan bahwa saudari ..., usia ... tahun, merupakan lulusan SMK dibidang tata busana. Selama bersekolah saudari ... tidak mempunyai prestasi khusus yang menonjol namun nilai akademik di sekolahnya cukup baik. Jabatan yang sekarang ia duduki adalah sebagai supervisor karyawan pabrik. Saudari .. pernah mendapatkan training atau pelatihan tertentu sebelum bekerja di perusahaan ini sehingga mampu menjadi bekal dari bidang pekerjaannya. 
Ditinjau dari lamanya bekerja saudari ... mempunyai pengalaman yang cukup karena telah mengabdi di perusahaan selama ... tahun. Adapun kegiatan yang dilakukannya adalah mengawasi karyawan pabrik, ikut serta membantu jika ada barang yang harus rusak/reject, dan mengurus apabila ada karyawan yang tidak masuk untuk digantikan.
Saudari ... mampu mengatasi apabila ada bawahan yang kurang cekatan, dan selalu memperingatkan karyawan dengan omongan, namun hal tersebut dirasa kurang efektif. Adapun harapan dari posisi yang diinginkannya adalah menjadi kepala bagian, karena pekerjaannya lebih ringan dan tidak banyak mengatur karyawan. Dia juga menyukai bekerja diperusahaan ini, motivasi bekerjanya baik, adanya keinginan untuk tetap bekerja.
Dari segi penilaian diri saudari ... merasa dirinya belum cukup tegas namun dalam mengatur karyawan karena pribadinya adalah seorang yang suka bercanda dan banyak bicara sehingga kadang orang merasa bahwa dirinya adalah sosok yang cerewet. Dari segi sosialisasi hal tersebut baik karena saudari ... suka dan mempunyai banyak teman, dalam lingkungan pekerjaannya. Stabilitas emosi saudara ... cukup baik karena ia mampu memaklumi setiap konflik yang dihadapi dan cenderung dibawa santai, agar tidak terjadi konflik yang berkepanjangan. Tidak ada masalah yang terlalu serius dengan atasan, hanya saja pernah diingatkan karena sedikit kelalaian, dan selama bekerja saudari ... belum pernah mendapatkan apresiasi lebih dari atasan. Jenis pekerjaan yang diinginkan saudari ... ialah lebih menyukai bekerja secara individu, karena lebih bisa menentukan keputusan sendiri.



D. Saran
Dari kesimpulan wawancara diatas maka saudari ... akan dipromosikan jabatannya, karena ia sudah cukup berpengalaman di bidangnya, ada kemampuan, motivasi/semangat kerja sehingga mampu bekerja cukup baik tanpa ada masalah yang berat..


Pemeriksa,

0 komentar


. . .
 
© 2011 - | Buku PR, TUGAS, dan Catatan Sekolah | www.suwur.com | pagar | omaSae | AirSumber | Bengkel Omasae, | Tenda Suwur | Versi MOBILE